Pada Selasa, 6 September 2021, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) berkesempatan untuk menyelenggarakan Apel Pagi Kementerian Perindustrian yang dilaksanakan secara daring (online). Bapak Arus Gunawan selaku Kepala BPSDMI menjadi Pembina Acara.
Dalam Apel Pagi tersebut, Bapak Arus Gunawan menyampaikan bahwa sektor industri merupakan sektor utama penggerak ekonomi nasional. Hal tersebut dikarenakan kontribusi sektor industri terhadap PDB dan juga berkontribusi besar terhadap pembentukan daya saing nasional.
Dalam menghidupkan sektor industri nasional, dibutuhkan SDM yang kompeten. BPSDMI berupaya untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan program vokasi industri di unit pendidikan Kemenperin yang menerapkan kurikulum yang disesuaikan dengan kebutuhan industri, sehingga setelah belajar di unit pendidikan Kemenperin, lulusan sudah kompeten dan siap diserap oleh industri. Tercatat, sektor industri masih membutuhkan lebih dari 600.000 tenaga kerja industri per tahun, khususnya tingkat supervisor dan operator.
BPSDMI sendiri menaungi 9 SMK-SMTI/SMAK, 12 Politeknik/Akademi Komunitas, dan 7 Balai Diklat Industri untuk mencetak SDM industri yang andal.
Diharapkan, melalui kegiatan Apel Pagi, pegawai Kementerian Perindustrian dapat meningkatkan nilai nasionalisme serta kedisiplinan, serta dapat terus mendapatkan wawasan terkait program-program Kementerian Perindustrian.