Top 10 SMK Berdasar Rerata Nilai UTBK 2020 Versi LTMPT, SMK-SMAK Bogor Puncaki Klasemen

Top 10 SMK Berdasar Rerata Nilai UTBK 2020 Versi LTMPT,  SMK-SMAK Bogor Puncaki Klasemen
upload date

30 November 20

upload date

Uncategorized

Jelang penghujung tahun, Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengadakan webinar bertemakan Kiat Sukses Masuk Perguruan Tinggi Pilihan dan Pengumuman Peringkat Sekolah berdasarkan Nilai UTBK 2020, acara tersebut mengudara di kanal youtube LTMPT OFFICIAL, pada hari Sabtu (28/11).

Tidak hanya memberikan bekal kiat-kiat sukses untuk dapat diterima di perguruan tinggi pilihan, Ketua LTMPT Prof. Mohammad Nasih juga menginformasikan daftar SLTA yang masuk 1.000 terbaik berdasarkan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2O2O.

“Sekali lagi, kami hanya mengurutkan dari yang tertinggi hingga terandah. Atau ini berdasarkan rata-rata nilai TPS UTBK 2020," jelas Prof. Nasih.

Lebih lanjut, Prof. Nasih menjelaskan, pada UTBK 2020 diikuti sebanyak 662.404 peserta. Sedangkan jumlah siswa yang ikut yakni berasal dari 21.302 sekolah. Untuk rerata nilai Tes Potensi Skolastik (TPS) tertinggi dari peserta adalah 681,885. Sedangkan rerata nilai TPS terendah dari peserta 353,725.

Pada peluncuran daftar Top 1.000 SLTA tersebut, LTMPT menggunakan metode pengukuran:

1. SLTA yang diikutkan dalam pengukuran ini adalah SLTA yang jumlah siswanya mengikuti UTBK tahun 2020 minimal 20 orang.

2. Jumlah SLTA yang memenuhi kriteria sebanyak 6.319 sekolah.

3. Rerata nilai TPS peserta dihitung berdasarkan rerata dari nilai 4 sub tes yaitu kemampuan kuantitatif, memahami bacaan dan menulis, kemampuan penalaran umum dan pengetahuan pemahaman umum.

4. Rerata nilai TPS sekolah dihitung berdasarkan rerata nilai TPS dari peserta di sekolah tersebut.

5. SLTA diurutkan berdasarkan rerata nilai TPS dari tertinggi hingga terendah.

6. Diambil 1.000 SLTA dengan rerata nilai TPS tertinggi.

Adapun 1.000 SLTA itu dirinci menjadi: 

1. SMA 871 

2. MA 65 

3. SMK 58 

4. PKBM 5

Dan 10 top SMK Top 10 SMK Berdasar Rerata Nilai UTBK 2020 Versi LTMPT sebagai berikut :

SMK-SMAK Bogor Jawa Barat (166 nasional) 

SMKN Jateng Di Semarang (201 nasional) 

SMK SMTI DI Yogyakarta (318 nasional) 

SMKN 2 Pekalongan (401 nasional) 

SMKN 2 Depok DI Yogyakarta (403 nasional) 

SMKN 1 Wonosari DI Yogyakarta (460 nasional) 

SMKN 1 Temanggung Jawa Tengah (474 nasional) 

SMKN 7 Semarang (498 nasional) 

SMKS Telkom Sandhy Putra Jawa Timur (564 nasional) 

SMKN 26 Jakarta (565 nasional)

Unit pendidikan di lingkungan Kementerian Perindustrian, SMK-SMAK Bogor menduduki puncak klasemen tertinggi top SMK berdasarkan statistik nilai UTBK 2020 versi LTMPT.

COMMENT

bpsdmi
 
loc
speak up
speak up